Monday 17 November 2014

DETERJEN CUCI PIRING ALAMI

Pada Saat sekarang, penggunaan deterjen sangat tidak terkendali. deterjen digunakan untuk mencuci baju, piring dsb. ini bisa berbahaya bagi kesehatan dan menimbulkan dampak yang buruk bagi lingkungan.
Jika anda mempunyai niat untuk menjaga lingkungan, maka beralihlah menggunakan DETERJEN ALAMI INI.

Bahan:
  1. 500 ml air cucian beras
  2. EM4
  3. Molasses (air gula merah, susu kental manis, madu, sirup)
  4. daun jeruk/jeruk nipis secukupnya
Cara membuatnya :
  1. Persiapkan botol yang ada tutupnya
  2. masukkan air cucian beras pertama
  3. masukkan EM4 dan molasses masing-masing sebanyak 3 tutup botol EM4 (1 tutup botol EM4)
  4. aduk, tunggu selama 2 jam
  5. masukkan daun jeruk/ jeruk nipis yang sudah dirajang halus
  6. biarkan terfermentasi selama 3 hari secara tertutup rapat. kemudian hasil fermentasi dapat digunakan sebagai pengganti deterjen cuci piring.

No comments:

Post a Comment