Thursday 13 November 2014

KUNCI PENYELAMATAN PADA MUSIBAH KEBAKARAN




Musibah dapat saja terjadi kapan saja, termasuk musibah kebakaran. Pada musibah kebakaran kadang kala banyaknya korban disebabkan karena kepanikan dan ketidaktahuan korban tentang cara penyelamatan diri ketika terjadi musibah kebakaran. harapan penulis dengan adanya tulisan pada blog ini. pengetahuan cara penyelamatan diri ketika terjadi musibah kebakaran dapat diketahui oleh semua orang. berikut adalah kunci penyalamatan diri saat terjadi musibah kebakaran.

1. Apabila anda terperangkap dalam asap, tarik nafas pendek dan merangkaklah keluar ruangan, karena udara dekat lantai lebih bersih dan lebih sedikit mengandung gas yang mematikan.

2. Jangan melompat keluar. Bantuan mungkin akan segera tiba beberapa menit lagi. ingat, orang yang meninggal karena terbakar lebih sedikit dibandingkan dengan yang meninggal karena asap, gas beracun dan panik. Panik biasanya menyebabkan anda tidak mengetahui apa yang harus dilakukan. Jika anda memiliki denah jalan keluar untuk keadaan darurat. anda telah memiliki kesempatan untuk menyelamatkan diri.

3. Beritahukan keberadaan anda pada orang lain. Teleponlah operator/resepsionis/satpam. Gedorlah pintu atau beri isyarat untuk menarik perhatian orang yang berada dibawah melalui jendela.

4. Jangan biarkan api memasuki kamar anda. Basahi handuk atau seprai dan selipkan dibawah pintu untuk mencegah asap masuk kedalam kamar anda.

5. Apabila anda mendengar alarm kebakaran, segeralah keluar melalui jalan keluar terdekat. Apabila anda mendengar pengumuman melalui corong pengumuman. Ikuti seluruh instruksi dengan tenang, jangan panik.

6. Jangan berusaha seluruh barang-barang anda, ambil yang penting saja seperti surat-surat berharga. karena waktu sangat berharga. Selamatkan diri anda terlebih dahulu.

7. Jangan menggunakan lift untuk meninggalkan ruangan. Gunakanlan pintu keluar melalui tangga.

8. Sebelum memasuki ruangan, ketahui dimana pintu keluar terdekat. agar anda dapat dengan mudah menyelamatkan diri ketika terjadi musibah kebakaran.

9. Ketahui dimana letak alarm kebakaran

10. Ketahui dimana letak alat pemadam kebakaran. dan lebih baik anda cari tahu cara menggunakannya.

Sebaikknya setiap gedung-gedung yang bertingkat. memajang informasi ini disetiap sudut yang bisa dibaca oleh setiap orang. sehingga korban dapat diminimalisir.

No comments:

Post a Comment