Friday 26 December 2014

PARASITOLOGI

Parasitologi adalah ilmu yang mempelajari tentang parasit serta hubungannya dengan linhgkungan

Parasit  adalah organisme yang hidup untuk sementara atau selamanya pada organisme lain dengan maksud untuk mengambil keuntungan. organisme yang ditempati disebut (host/ hospes)

Parasit dapat dibagi menjadi 3 (tiga)
1. Spirochaeta dan virus
2. Phytoparasit (bakteri dan jamur)
3. Zooparasit
a. Protozoa (parasit satu sel)
b. metazoa (parasit banyak sel)
- helminthes ( platyhelminthes, nemathelminthes, annelida/lintah)
- molusca (gastropoda/siput, lamellibranchiata/kerang,lokan)
- arhtropoda( insecta/serangga, crustacea/udang-udangan, archnida/lebah, myriapoda/lipan)

Istilah dalam parasit
1. ektoparasit : parasit yang hidup diluar hospes seperti kutu
2. endoparasit : parasit yang hidup di dalam hospes
a. extraseluler seperti cacing gelang/ascaris
b. intraseluler seperti plasmodium, cacing filaria
3. parasit obligat : sluruh hidup berada pada host dan sangat tergantung pada hostnya
4. parasit fakultatif : dapat hidup bebas kadang-kadang hidup sebagai parasit
5. parasit permanen : hidup pada host mulai dari permulaan hidup sampai akhirnya.
6. parasit insidentil : kebetulan bersarang pada yang bukan hostnya seperti plasmodium monyet pindah ke manusia.
7. parasit temporer (sebagian hidup bebas, sebagian hudup untuk mencari hostnya)
8. parasit patogen (menyebabkan kerusakan pada hostnya berupa pengaruh mekanik, khromatik/kegoncangan, toksik/racun)
9. Pseudoparasit (parasit semu atau tersangka parasit)
10. parasit koprozoid : cuma lewat pada host tanpa menimbulkan infeksi

Host/hospes dapat dibedakan menjadi 3
a. host definitif ( hospes akhir yang mengandung stadium dewasa
b. host reservoar (host yang mengandung parasit sama dengan host sesungguhnya)
c. host perantara ( hidup sementara biasanya pada stadium larva yang dapat ditularkan ke host sesungguhnnya.

Vektor adalah organisme yang dapat menularkan penyakit (mekanis, biotis/nyamuk)

No comments:

Post a Comment